Pantai Kukup Jogja Tiket & Aktifitas 2024

Berada di kota Jogja tak lengkap jika belum mengunjungi objek wisata yang ada di sana. Wisata pantai termasuk yang menjadi andalan di kota gudeg tersebut, salah satunya Pantai Kukup yang ada di Gunungkidul.

Gunungkidul sendiri saat ini sedang gencar-gencarnya mempromosikan objek wisatanya. Wisata pantai di daerah tersebut terbilang beragam, sebut saja pantai pulang sawal, pantai drini, pantai ngobaran dan masih banyak lagi.

Pantai ini termasuk salah satu tujuan favorit wisatawan lokal maupun mancanegara. Keindahan pantainya yang eksotis serta ditambah hamparan pasir putihnya yang halus dapat menghipnotis setiap mata yang melihatnya.

Jam Buka Pantai Kukup Gunungkidul Jogja
Sumber @nurniaaa

Kalian yang berencana liburan ke Yogyakarta tidak perlu kawatir mengenai tempat yang akan dikunjungi karena ada ragam wisata menarik, pantai di gunungkidul ini salah satunya. Nah berikut ini beberapa informasi mengenai pantai ini yang mungkin akan bermanfaat sebelum kesana.

Daya Tarik

Wisata pantai yang ada di Gunungkidul cukup banyak dan pantai kukup adalah salah satu yang banyak dikunjungi oleh wisatawan, terlebih lagi saat akhir pekan dan hari libur sekolah maupun lebaran.

Keindahan pantai ini tidak kalah dengan pantai terkenal lainnya di Gunungkidul. Hal tersebut terbukti dengan panorama pantainya yang mampu memanjakan mata.

Lokasi Pantai Kukup Gunungkidul Jogja
Sumber @kholifatul26

Saat tiba di pesisir pantai akan disuguhkan pasir putih lembut yang menyelimuti bibir pantai. Jika melihat ke arah laut akan terlihat air laut berwarna kebiruan yang sangat luas.

Deburan ombak yang menerjang pesisir dan tebing karang disekitarnya juga semakin membuat nuansa alamnya begitu terasa. Apalagi di sana terdapat bukit karang pulau jumpino yang menjadi ciri khasnya.

Fasilitas Pantai Kukup Gunungkidul Jogja
Sumber @juliefrisca10

Bukit karang pulau jumpino sendiri merupakan pulau kecil di pinggir pantai yang dipisahkan oleh lautan. Keberadaannya tidak hanya dapat dilihat saja namun wisatawan bisa naik ke atasnya lewat anak tangga dan jembatan penghubung yang telah disediakan.

Di atas pulau karang tersebut terdapat bangunan yang nampak seperti gazebo. Dari tempat tersebut akan terlihat pemandangan pantai dan area sekitarnya dengan lebih jelas.

Simak Juga 90+ Wisata Pantai di Jogja Yang Wajib Dikunjungi

Kegiatan di Pantai Kukup Gunungkidul

Ada banyak hal seru yang bisa dilakukan di pantai ini. Aktifitas biasa yang sering dilakukan wisatawan yakni bermain pasir dan air di pinggir pantai.

Jalan Menuju Pantai Kukup Gunungkidul Jogja
Sumber @atokitu

Walaupun bisa merasakan dinginnya air laut namun sebaiknya jangan terlalu jauh saat bermain air karena ombaknya cukup besar dan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Pemandangan indah yang tersaji juga kerap dimanfaatkan wisatawan untuk objek foto. Ada banyak spot foto menarik yang bisa dijadikan untuk foto selfie.

Pulau kecil di pinggir pantai termasuk spot favorit untuk latar belakang foto. Jalan menuju pulau juga menawarkan pemandangan pantai dari atas yang sulit untuk dilewatkan.

Harga Tiket Masuk Pantai Kukup Gunungkidul Jogja
Sumber @cindyciptohudoyo

Menariknya lagi di sore hari akan ada momen sunset atau matahari terbenam yang kilauannya sangat indah. Momen ini banyak dinantikan wisatawan ketika cuacanya sedang baik.

Simak Juga Wahana Foto di Teras Kaca Pantai Nguluran

Fasilitas Penunjang

Disamping menawarkan keindahan pantai yang memukau, terdapat pula beberapa fasilitas untuk mendukung kenyamanan wisatawan seperti area parkir kendaraan, toilet, warung makan, penyewaan payung pantai dan lain sebagainya.

Teriknya matahari di siang hari akan membuat tubuh cepat haus, untuk menghilangkan dahaga tersebut bisa membeli es kelapa muda yang dingin dan segar untuk dinikmati sambil melihat eksotisnya pantai.

Alamat Pantai Kukup Gunungkidul Jogja
Sumber @anisuswhs_

Selain itu disekitar pantai ada banyak penginapan atau hotel yang bisa disewa untuk bermalam dan beristirahat para wisatawan yang berasal dari luar daerah.

Harga Tiket Masuk Pantai Kukup Jogja

Pantai ini bisa menjadi tujuan wisata saat di Jogja, namun untuk memasuki area pantai perlu membayar biaya retribusinya terlebih dahulu. Berikut ini besaran harga tiket masuknya.

KategoriHarga
Tiket MasukRp 10.000

Dengan membayar biaya masuk tersebut wisatawan sudah bisa menikmati indahnya pantai dari dekat. Akan tetapi harga di atas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai ketentuan dari pihak pengelolanya.

Simak Juga Keindahan Pantai Ngrawe

Lokasi Pantai Kukup Yogyakarta

Objek wisata yang berada di alamat Ngepung, Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta ini jaraknya sekitar kurang lebih 60 km dari pusat kota Jogja.

Untuk mencapainya bisa memanfaatkan GPS yang disandingkan dengan Google Map untuk mendapatkan rute menuju lokasi yang dapat dilihat di sini.

Galeri Foto

Demikianlah informasi mengenai Pantai Kukup yang dapat kami ulas, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang sedang mencari tempat tersebut. Jangan lupa mengunjungi kembali situs Travelingan.Net untuk melihat update tempat hits terbaru di kota-kota lain.