17 Wisata Takengon Aceh Viral Terbaru 2024

Apabila berencana berkunjung ke Aceh maka kurang lengkap jika tidak mengunjungi salah satu objek wisata yang ada disana, terutama di daerah Takengon. Wisata Takengon Aceh cukup beragam, terlebih didukung dengan kondisi alam yang indah.

Bicara mengenai wisata yang ada di daerah Takengon Aceh saat ini sudah cukup beragam dan memiliki potensi untuk dikembangkan lagi kedepannya, terutama wisata alamnya.

Dataran tinggi Gayo termasuk salah satu yang berpotensi untuk dikembangkan lagi menjadi kawasan wisata takengon aceh. Dari atas ketinggian tersebut akan terlihat berbagai pemandangan alam yang mampu memanjakan mata.

Bagi yang masih bingung menentukan tempat rekreasi yang akan dikunjungi saat akhir pekan atau hari libur bisa menjadikan tempat-tempat berikut ini sebagai referensi wisata bersama keluarga atau sahabat.

1. Natural Park Wisata Takengon Aceh

natural park takengon
Foto dari Google Maps Murt Taza

Natural Park Takengon bisa dibilang objek wisata baru yang ada di daerah tersebut. Tempat ini cocok dijadikan tujuan berlibur bersama keluarga atau pasangan yang ingin merefresh pikiran dari berbagai aktifitas yang melelahkan.

Lokasinya yang berada di dataran tinggi memungkinkan pengunjung bisa melihat pemandangan sekitarnya yang hijau, hamparan kebun kopi serta pemandangan alam lainnya akan tersuguhkan dengan sangat elok.

Pengunjung bisa duduk santai sambil menikmati kopi Gayo yang nikmati, bagi yang suka foto selfie juga tersedia banyak spot instagramable yang siap digunakan untuk objek foto.

2. Tambatan Perahu Lot Kala

tambatan perahu lot kala
Foto dari Google Maps Syahriel Ahmad Tarmizi

Selanjutnya ada Tambatan Perahu Lot Kala yang merupakan salah satu objek wisata takengon aceh baru untuk menikmati keindahan danau Laut Tawar. Dari tempat ini pengnjung bisa melihat lebih dekat keindahan danau yang mulai ramai diperbincangkan oleh kalangan wisatawan.

Pengunjung bisa berfoto mengabadikan setiap momen yang ada karena tempat ini memang dibuat dengan konsep spot kekinian yang lagi ramai di media sosial.

3. Pantan Terong

Pantan terong merupakan tempat yang bagus untuk melihat keindahan alam dari atas bukit. Letaknya berada di puncak dataran tinggi Gayo dengan ketinggian lebih dari 1.350 mdpl.

Dari kawasan ini akan nampak Ibu kota Takengon dan juga danau laut tawar yang terlihat eksotis. Panorama yang tersaji dikawasan ini mampu menghipnotis mata karena keindahannya.

Pantan Terong Wisata di Takengon
Sumber @rizkaalfajri

4. Danau Laut Tawar

Danau laut tawar atau juga disebut Lut Tawar oleh Suku Gayo ini termasuk salah satu wisata Takengon Aceh yang sangat menarik untuk dikunjungi. Luasnya kurang lebih 5.472 hektar dengan panjang 17 km dan lebarnya 3,219 km.

Yang tersaji di kawasan ini yakni pemandangan alam berupa danau dan juga perbukitan yang mengelilinginya. Panoramanya cocok untuk menghilangkan penat dari aktifitas harian yang padat dan melelahkan.

Danau Laut Tawar Wisata di Takengon
Sumber @ais.nellifah.danil

5. Dermaga Takengon

Masyarakat gayo tentu sudah tidak asing lagi dengan tempat ini karena lokasinya langsung mengarah ke danau lut tawar. Di kawasan ini kita bisa menikmati indahnya danau dan pemandangan disekelilingnya.

Karena panoramanya yang mempesona banyak yang memanfaatkannya untuk berfoto selfie. Jika mengunjungi tempat ini jangan lupa membawa kamera sebab banyak spot bagus yang sayang untuk dilewatkan.

Wisata Dermaga Takengon Aceh
Sumber @nyak_nel

6. Putri Pukes Cave

Selain destinasi alamnya yang luar biasa, terdapat juga Putri Pukes Cave yang merupakan Goa yang didalamnya terdapat batu. Nah batu tersebut menurut cerita sejarah yang sudah melegenda merupakan purti pukes yakni anak dari seorang raja di dataran tanah gayo.

Putri Pukes Cave Wisata di Takengon
Sumber @aisahshaliha94

7. Air Terjun Mengaya

Air terjun mengaya juga termasuk wisata takengon aceh yang menarik untuk dikunjungi, aliran air yang cukup deras akan terlihat eksotis, terlebih lagi suasana alam sekitarnya yang masih sangat asri semakin menambah nuansa alamnya.

Air Terjun Mengaya Wisata di Takengon
Sumber @isa_elkhalily

8. Bur Telege

Tanah Gayo tidak hanya terkenal dengan kualitas hasil kopinya yang berkelas namun juga memiliki ragam wisata yang patut untuk dikunjungi.

Bur Telege termasuk salah satu yang sangat menarik untuk dikunjungi. Dari tempat ini kita bisa menyaksikan eksotisme alam yang terlihat dari ketinggian, apalagi terdapat spot foto kekinian yang siap menemani setiap pengunjung yang ingin berfoto selfie.

Bur Telege Wisata di Takengon
Sumber @sinlinyanty

9. Goa Loyang Koro

Goa Loyang Koro termasuk salah satu situs peninggalan sejarah yang terkenal didaerah tersebut. Menurut cerita sejarah dulunya goa tersebut digunakan sebagai tempat persembunyian Sultan Aceh.

Kini goa tersebut sering dikunjungi masyarakat dari berbagai daerah untuk melihat secara langsung bukti peninggalan sejarah yang masih ada hingga saat ini.

Goa Loyang Koro
Sumber @zamratul.aini1991

10. Lancuk Leweng

Lancuk leweng letaknya berada di daerah perbukitan sehingga pemandangan yang ada disekitarnya seperti kota Takengon hingga danau lut tawar akan terlihat dari kejauhan.

Lokasi ini pas untuk menghilangkan penat, apalagi panorama yang tersaji cocok untuk berfoto selfie. Para pengunjung yang datang banyak yang tidak ingin melewatkan momen saat berada disana dengan berfoto ria.

Lancuk Leweng
Sumber @duniamayaaaa

11. Buntul Rintis

Bagi yang suka mengunjungi tempat-tempat dengan panorama alam indah tentu akan sangat disayangkan jika belum mengunjungi salah satu wisata di takengon.

Letaknya yang berada di dataran tinggi gayo menyuguhkan pemandangan alam yang dapat dilihat dari ketinggian. Selain itu terdapat spot foto yang siap menemani setiap pengunjung yang doyan foto selfie.

Buntul Rintis
Sumber @gayoizal

12. Masjid Raya Ruhama

Masjid Raya Ruhama sudah cukup lama berdiri yakni pada tahun 1969 di atas tanah wakaf dengan luas 1.431 m². Daya tampung masjid ini bisa mencapai 2.000 jemaah. Selain luas, masjid ini juga didesain dengan sangat bagus yakni perpaduan antara gaya modern serta tradisional suku Gayo.

Masjid Raya Ruhama di Takengon Aceh
Sumber @bang_bawi

13. Pantai Menye Takengon

Pantai menye atau juga sering disebut pante menye ini memiliki arti panti manja atau tempat untuk bermanja. Walaupun bernama pantai namun sebenarnya kawasan ini tidak seperti yang dibayangkan karena merupakan sebuah danau.

Danau tersebut memiliki deburan ombak seperti di laut. Pengunjung yang datang bisa melihat keindahan danau dan pemadangan sekitarnya berupa perbukitan yang menjulang tinggi, selain itu juga bisa bermain air disekitarnya. Nuansa ini menjadikannya salah satu wisata di takengon bisa dikunjungi untuk liburan.

Pantai Menye
Sumber @reza.raafi90

14. Gayo Waterboom

Gayo waterboom atau waterpark ini merupakan taman bermain air modern yang menghadirkan wahana dan fasilitas seru. Adanya taman bermain dengan beragam permainan air ini semakin menambah ragam wisata di takengon aceh.

15. Air Terjun Bur Bulet

Air terjun bur bulet yang ada di kampung Wih Terjun ini cukup menarik untuk dikunjungi. Dengan ketinggian kurang lebih 25 meter akan tersaji keindahan aliran air yang terlihat eksotis.

Air Terjun Bur Bulet
Sumber @vi2.silvi4

16. Batur Teluk Mepar

Batur teluk mepar termasuk tempat yang cocok untuk meringankan pikiran dari aktifitas harian yang melelahkan. Selain dapat menikmati suasana alam yang menyejukkan juga ada kegiatan lain yang bisa dilakukan seperti memancing ikan.

Batur Teluk Mepar
Sumber @baturtelukmepar

17. Ceruk Mendale

Ceruk mendale merupakan gua yang letaknya dibawah kaki bukit dan jaraknya tak jauh dari danau lut tawar sekitar 100 meter. Di lokasi ini ada penemuan kerangka manusia purba yang diperkirakan berusia ribuan tahun.

Demikianlah informasi mengenai Wisata Takengon Aceh yang dapat kami ulas, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang sedang mencari tempat tersebut. Jangan lupa mengunjungi kembali situs Travelingan.Net untuk melihat update tempat hits terbaru di kota-kota lain.